Daerah, Lokacita: Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Jawa Barat dan Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI berkolaborasi dalam menyelenggarakan sosialisasi Kampanye Penurunan Stunting di Kabupaten Bekasi.
Kegiatan yang dilaksanakan di Desa Setialaksana, Kecamatan Cabangbungin, Kabupaten Bekasi, Provinsi Jawa Barat pada Rabu (24/1) lalu itu dihadiri oleh anggota DPR RI Komisi IX drg. Putih Sari dan Sekretaris Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Barat, Irfan Indriastono, SS., M.Si.
Sosialisasi tersebut bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat mengenai pentingnya gizi seimbang dan perawatan yang baik bagi pertumbuhan anak.
Irfan menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan upaya bersama dengan Anggota DPR RI Komisi IX, drg. Putih Sari, untuk menurunkan angka stunting di Kabupaten Bekasi.
“Kami bekerjasama dengan ibu drg. Putih Sari yang juga merupakan Anggota DPR RI dari Komisi IX” ungkapnya
Sementara itu, Dalam pernyataannya, Putih Sari menekankan harapannya agar kegiatan ini dapat mengurangi angka stunting di wilayah tersebut.
Dengan dukungan bersama dan komitmen yang sama dari semua pihak, diharapkan generasi Indonesia, khususnya di Kabupaten Bekasi, dapat tumbuh lebih sehat.
Selain itu, BKKBN dan DPR RI berusaha mencapai berbagai lapisan masyarakat, termasuk ibu hamil, ibu menyusui, dan para orang tua.
Tujuan utamanya adalah untuk memberikan edukasi tentang pentingnya memberikan nutrisi yang tepat sejak dini guna mencegah stunting.
Pada kesempatan tersebut, Putih Sari juga menjelaskan bahwa Komisi IX memiliki program Pemberian Makanan Tambahan (PMT) untuk balita dan ibu hamil.
Program ini memberikan tambahan makanan kepada ibu hamil dan ibu menyusui selama tiga bulan, dengan harapan dapat meningkatkan kesehatan bayi dan janin.
“Kami berikan pada ibu hamil dan ibu menyusui selama tiga bulan, nanti akan dilihat apakah ada perkembangan janin. Harapannya, dengan tambahan makanan yang diberikan, semoga makin sehat” ungkap Putih Sari.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan masyarakat Kabupaten Bekasi dapat lebih teredukasi mengenai pentingnya peran nutrisi dalam pertumbuhan anak-anak, serta bersama-sama berkomitmen untuk menciptakan generasi yang lebih sehat dan berkualitas.