DAERAH, Lokacita: Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB). Tak lama lagi sudah siap untuk beroprasi, pasalnya Presiden Republik Indonesia Jokowi Dodo sudah mencoba kereta cepat dari Jakarta Timur (Stasiun Halim) menuju Stasiun Padalarang, Kabupaten Bandung Barat.
Pada Rabu (13/09) Pak Jokowi memulai mencoba kereta cepat itu pada pukul 09.28 WIB dari Stasiun Padalarang.
Pak Presiden mencoba kereta cepat di dampingi oleh beberapa menteri antara lain, Erick Thohir menteri BUMN, Pak Luhut Binsar Pandjaitan dan juga para menteri yang lainnya.
Emir Monti Manager Corporate Communication KCIC mengungkapkan bahwa untuk harga tiket yang bisa di beli oleh masyarakat nantinya belum bisa di pastikan.
“Untuk saat ini kami belum bisa memastikan berapa harga tiket yang bisa di beli oleh masyarakat, karena masih perlu persetujuan dari pemerintahan terkait”, ungkap Emir
Emir pun menjelaskan bahwa saat ini pembangunan KCJB Padalarang sudah sampai pada 91 Persen, dan saat ini masih ada beberapa bagian stasiun yang sedang dalam tahap penyelesaian.
“Untuk tahap pembangunan saat ini sudah mencapai 91 persen, tinggal beberapa bagian yang sedang dalam tahap finishing seperti atap dan dinding. Mudah-mudah Oktober sudah siap dilakukan uji coba”, ungkapnya.
Lanjutnya. Setelah Pak Jokowi mencoba KCJB ia langsung turun di Stasiun Hub Padalarang. Pak Jokowo melihat keadaan Stasiun yang hampir selesai dan tinggal tahap Finishing.
“Mudah-mudahan pak Jokowi puas dengan pembangunan ini. Karena menggunakan KA Feeder sangat cepeta. Pak Jokowi tidak lupa untuk melihat proses pembangunan KCJB ini”, ungkapnya.
Ia menjelaskan bahwa secara aksesibilitas KCJB Padalarang sudah siap dan lengkap, pasalnya sudah terhubung dengan akses tol, kendaraan umum dan kereta feeder bagi para penumpang yang ingin menuju ke Bandung.
“Untuk Konektivitas KA sudah siap dan sudah di coba oleh pak Presiden. Dari stasiun Halim menuju ke Stasiun Bandung hanya menghabiskan waktu 50 menit saja”, pungkasnya.