Selasa, Oktober 8, 2024
spot_img

Menghantui Bioskop Indonesia, Jigsaw Siap Membalas Dendam di Saw X

Entertainment, Lokacita: Menghantui bioskop Indonesia, Jigsaw akhirnya datang kembali untuk membalas dendam di film terbaru Saw X.

Tentu saja para penonton pasti akan dibuat takut serta tegang karena Jigsaw kembali datang untuk menghantui bioskop-bioskop di Indonesia.

Pada Saw X ini para penonton akan mendapatkan hal yang belum pernah diceritakan ataupun ditayangkan pada film-film Saw sebelumnya. Para penonton akan mendapatkan pengalaman tidak terduga ketika menyaksikan film ini.

Pada Saw X, sang tokoh legendaris, Jigsaw Kembali hadir. Perlu diketahui juga, latar waktu film ini sungguh luar biasa karena mencampurkan latar waktu Saw I dan Saw II.

Kevin Greutert, sang sutradara rupanya ingin membuat Saw X ini berbeda dari film-film sebelumnya.

Pada film yang sedang menghantui Bioskop Indonesia rupanya ingin memperlihatkan sisi lain dari tokoh Jigsaw yang telah lama dikenal penggemarnya sebagai seseorang yang sangat kejam dan sadis.

Pada film ini, sang sutradara membawa para penonton ke dalam perjalanan kehidupan John Kramer yang sudah putus asa karena sakit yang diderita.

John Kramer pun mencari banyak cara untuk menyembuhkan penyakit yang diderita walaupun prosedur medisnya berisiko tinggi.

Kevin Greutert pun pintar membuat tokoh utama merasakan perasaan kecewa sekaligus perasaan balas dendam.

Perasaan kecewa dan balas dendam pun tersampaikan ketika John Kramer mengetahui ada para oknum yang melakukan eksploitasi dan penipuan kepada orang-orang yang senasib dengannya.

Para penonton dibuat kebingungan setelah menonton Saw X karena di satu sisi, John Kramer atau Jigsaw menggunakan metode sadis untuk menyiksa para oknum yang melakukan tindakan eksploitasi dan penipuan.

Di sisi lain, Jigsaw ingin membantu orang-orang yang mengalami sakit seperti dirinya untuk terbebas. Hal ini tentu menjadi cerita unik dan apik karena ada nilai moralitas yang ingin diceritakan pada Saw X.

Fokus cerita pada Saw X ini sangat kompleks sehingga penonton dapat merasakan ketakutan dan ketegangan tidak hanya secara fisik, tetapi secara psikis.

Karakter protagonis dan antagonis pada film ini sangat terasa karena banyak aktor yang sukses memerankan tokoh pada Saw X ini.

EditorNuryanti

Bagikan

Komentar

Artikel Terkait
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -
Google search engine
- Advertisment -
Google search engine

Terbaru