Selasa, Oktober 8, 2024
spot_img

4 Stadion Piala Dunia U-17 2023 Indonesia, Nomor 1 Disebut Gila

Olahraga, lokacita: Terdapat 4 stadion Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia. Keempat stadion ini perlu dibicarakan karena Piala Dunia U17 2023 tinggal menghitung hari dan akan segera digelar pada 10 November hingga 2 Desember 2023 di Indonesia.

Piala Dunia U-17 2023 akan diikuti 24 negara, termasuk Indonesia U-17. Mereka dibagi menjadi enam kelompok yang masing-masing diisi empat negara.

Sementara Spanyol, Kanada, Mali, dan Uzbekistan tergabung di Grup B, sedangkan Brasil, Iran, Kaledonia Baru, dan Inggris tergabung di Grup C.

Lalu ada Jepang, Polandia, Argentina, dan Senegal di Grup D, Prancis, Burkina Faso, Korea Selatan, dan Amerika Serikat di Grup E dan Meksiko, Jerman, Venezuela, dan Selandia Baru di Grup F.

Empat venue yang siap menggelar pertandingan Piala Dunia U17 2023. Keempat stadion tersebut adalah Jakarta International Stadium (JIS), Stadion Manahan (Solo), Stadion Si Jalak Harupati (Bandung), dan Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya). Berikut 4 stadion Piala Dunia U17 2023 di Indonesia:

1. Stadion Gelora Bung Tomo

Stadion Gelora Bung Tomo yang berkapasitas 45.000 penonton ini dibangun pada tahun 2008. Stadion ini berada di Benowo, Surabaya, Jawa Timur, stadion tersebut akan digunakan untuk opening ceremony Piala Dunia U-17 2023 pada Jumat (10/11/2023).

Setelah open ceremony, laga perdana Timnas Indonesia U-17 kontra Ekuador akan dihelat di Stadion Gelora Bung Tomo pada pukul 19:00 WIB. Stadion itu menjadi tuan rumah seluruh pertandingan timnas U-17 Indonesia di Grup A melawan Ekuador, Panama, dan Maroko.

2. Stadion Manahan

Stadion Manahan terletak di Surakarta, Jawa Tengah. Secara resmi Stadion ini dibuka pada tanggal 21 Februari 1998.

Saat ini banyak digunakan untuk pertandingan sepak bola dan sebagai kandang Persis Solo.

Stadion Manahan kini berkapasitas 20.000 penonton setelah direnovasi. Dalam pertandingan Piala Dunia U-17 ini Stadion Manahan Solo menjadi salah satu tempat berlangsungnya pertandingan Grup B antara Spanyol, Kanada, Mali, dan Uzbekistan.

Stadion ini juga menjadi tuan rumah pertandingan semifinal, perebutan tempat ketiga, dan final.

3. Stadion si Jalak Harupati

Stadion si Jalak Harupati terletak di Kecamatan Kutawaringin, Daerah Bandung, Jawa Barat. Sejak tahun 2009, Persib Bandung mulai memainkan pertandingan kandangnya di sini. Kini stadion berkapasitas 30.100 itu menjadi kandang Persikab Kabupaten Bandung.

Stadion tersebut kini tergabung dalam Grup D (Jepang, Argentina, Polandia, dan Senegal) dan Grup F (Meksiko, Jerman, Venezuela, dan Selandia Baru) di Piala Dunia U-17 2023.

4. Jakarta International Stadium (JIS)

Stadion berikutnya yang tidak kalah megahnya yaitu Stadion Internasional Jakarta menjadi salah satu stadion dengan atap yang bisa dibuka yang terletak di Tanjung Priok, Jakarta.

Stadion ini mampu menampung 82.000 penonton, menjadikannya stadion terbesar di Indonesia dan stadion sepak bola terbesar di Asia.

Piala Dunia FIFA U-17 2023 akan menjadi kali pertama Jakarta International Stadium digunakan sebagai tuan rumah sepak bola internasional sejak dibangun pada tahun 2019.

JIS menjadi venue Grup C (Brasil, Iran, Kaledonia Baru, dan Inggris) dan Grup E (Prancis, Burkina Faso, Korea Selatan, dan Amerika Serikat).

Pelatih Timnas Brasil U-17 Phelipe Leal mengaku takjub melihat kemegahan Jakarta International Stadium atau JIS usai siaran langsung.

Bagikan

Komentar

Artikel Terkait
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -
Google search engine
- Advertisment -
Google search engine

Terbaru