Daerah, Lokacita: Fenomena kaki kering pada Day Old Chicken (DOC) kini tengah menjadi tantangan serius bagi peternak ayam di Ciamis.
Fenomena tersebut tidak sekedar gejala dehidrasi, tetapi bisa nerpotensi menyebabkan pemicu berbagai malah kesehatan yang lainnya seperti pertumbuhan terhambat hingga dapat menyebabkan kematian masal.
Kaki kering pada DOC umumnya akan terlihat setelah anakan ayam tiba di lokasi peternakan.
Anak ayam yang mengalami kondisi seperti ini biasanya menunjukan ciri-ciri seperti kulit kaki tidak elastis, kering, dan terlihat keriput.
Kondisi tersebut diakibatkan karena banyaknya kehilangan cairan yang mampu menghambat anak DOC untuk bisa menyerap nutrisi perkembangan secara optimal.
Dian, salah satu peternak di Kabupaten Ciamis tepatnya di Desa Ciomas, Panjalu membagikan pengalamannya dalam menangani permasalahan pada hewan ternak tersebut.
Menurut Dian, penyebab utama kaki kering pada DOC adalah proses pengiriman yang panjang dan kurang optimal dan mengakibatkan anak ayam kehilanagan cairan di dalam tubuhnya.
“Dehidrasi sering kali terjadi akibat perjalanan panjang dari breeder ke lokasi peternakan. Jika tidak segera ditangani, kondisi ini akan berdampak buruk, mulai dari pertumbuhan terhambat hingga kematian dalam jumlah besar,” ungkap Dian, pada Senin (17/3/2025).
Kemudian Dian menambahkan bahwa selain dehidrasi akibat perjalanan adalah bisa dari kualitas DOC yang kurang baik, pakan yang tidak memadai, serta sistem manajemen kandang yang buruk juga dapat memperburuk kondisi ini.
Penyebab Utama Anakan DOC alami Kaki Kering
Fenomena kaki kering pada DOC bukanlah masalah kecil. Jika tidak segera ditangani, dampaknya bisa sangat merugikan peternak, baik secara ekonomi maupun dari segi produktivitas.
Dengan adanya fenomena wabah yang menyerang anakan DOC banyak dari peternak Ciamis berharap agar mendapat pendampingan dan edukasi yang lebih lanjut untuk mewaspadai penyakit kaki kering.
Adanya pemahaman terkait manajemen DOC, diharapkan angka kematian bisa ditekan, sehingga produktivitas peternakan ayam di Ciamis meningkat secara signifikan.
“Kalau ada edukasi yang lebih baik soal pemeliharaan DOC, kami sebagai peternak tentu bisa lebih siap dalam menghadapi masalah ini. Dengan bibit yang berkualitas dan manajemen yang tepat, kerugian bisa diminimalkan,” ujar Dian.